Duet Maut dari Skylar Comics akan Diadaptasi Menjadi Film
Duet Maut dari Skylar Comics mendapat lampu hijau untuk diadaptasi menjadi live-action yang akan tampil di layar lebar. Di rilis setelah film "Ekalaya dan T.I.G.A", film ini akan disutradarai oleh Aswin MC Siregar dan Sarjono Sutrisno.
Sama seperti adaptasi live-action lainnya, kemungkinan jalan cerita untuk film ini akan berbeda dengan versi komiknya. Film ini akan mempunyai perpaduan antara genre action , comedy, horor dan mungkin akan ada sedikit roman. Tokoh yang mengenakan jaket hitam adalah DANY DARRIO, anak dari seorang pemburu hantu dan dukun yang melegenda dan rekannya REX SOPRODJO, anak seorang kolektor barang antik, selanjutnya ada OMEN, sosok jin tuyul yang selalu membantu Dany dan Rex. Saat ini masih belum ada kabar lebih lanjut tentang film live-action ini, namun untuk komik dari Duel Maut akan mulai gentayangan di tahun 2021 mendatang.
Belum ada Komentar untuk "Duet Maut dari Skylar Comics akan Diadaptasi Menjadi Film"
Posting Komentar